Kamis, 10 Januari 2013

mENJAGA KESEHATAN REPRODUKSI WANITA

Menjaga Kesehatan Reproduksi Wanita


Rahasia-Wanita.com – Apabila Anda seorang wanita yang telah memasuki usia kematangan seksual maka menjaga kesehatan reproduksi adalah suatu hal yang penting. Pada usia tersebut Anda dianjurkan untuk melakukan pendeteksian dini terhadap kanker atau kista pada bagian reproduksi atau papsmear. Bila tidak dijaga dan dirawat dengan baik, organ reproduksi wanita mulai dari vagina hingga rahim sangat rentan untuk terkena berbagai macam gangguan kesehatan.
Gangguan yang umum terjadi pada hampir setiap wanita adalah keputihan. Apabila vaginitis dibiarkan berlarut larut akan dapat mengganggu kesuburan bahkan hingga memicu kanker serviks atau kanker mulut rahim. Keguguran janin di dalam rahim sering terjadi akibat Kista dan Mioma yang tidak terdeteksi. Pada stadium lanjut, kista atau mioma tersebut harus diangkat melalui operasi. Jadi jangan anggap sepele kesehatan reproduksi Anda yaa…. :)
Kesehatan Reproduksi Wanita
Kesehatan Reproduksi Wanita
Banyak sebab yang dapat mengganggu kesehatan reproduksi wanita, akan tetapi penyebab yang paling umum adalah pola makan yang kurang sehat karena mengkonsumsi terlalu banyak lemak dan kebersihan yang kurang higienis. Akan tetapi kanker serviks dan kista bisa saja dipicu oleh faktor genetis.
Saat ini sudah banyak produk yang bisa Anda gunakan untuk merawat kesehatan  reproduksi Anda. Anda bisa memilih produk kesehatan reproduksi yang sesuai dengan Anda atau terlebih dahulu berkonsultasi dengan dokter Anda.
Produk-produk kesehatan reproduksi tersebut biasanya mempunyai beberapa manfaat sekaligus, diantaranya untuk:
1. Mengaktifkan dan melenturkan kembali otot vagina.
2. Menambah kepekaan vagina terhadap daya rangsang.
3. Membantu menghilangkan bau tidak sedap divagina.
4. Membuat aroma vagina menjadi lebih menyegarkan.
5. Membunuh kuman atau bakteri merugikan.
6. Mencegah dan menyembuhkan keputihan.
7. Membersihkan kerak atau kotoran di selaput vagina.
8. Menyembuhkan iritasi diselaput vagina.
9. Mencegah terjadinya kanker alat reproduksi wanita.
Mencegah adalah tindakan yang paling cerdas saat Anda berurusan dengan kesehatan reproduksi. Sesal kemuadian tiada guna……..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar